Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2018

Pengalaman SIMAK S2 UI

Setelah sebelumnya saya menceritakan tentang pengalaman tes TOEFL, sekarang saya mau menceritakan tes Simak UI. Seperti yang kita ketahui, menuntut ilmu wajib hukumnya dari buaian hingga liang lahat, meskipun gak harus di bangku kuliah. Ilmu itu sebenarnya ada dimana-mana. Di tahun 2018, instansi tempat saya mengabdi memberikan kesempatan buat pegawai yang berminat untuk melanjutkan pendidikan. Karena saya berminat dan saya mendaftar, saya diberikan satu kesempatan oleh instansi saya bekerja saat ini untuk mengikuti seleksi masuk UI. Kampus yang identik dengan jaket kuningnya. Simak UI yang saya ikuti kemarin itu masuk gelombang 2 tahun 2018. Pengumuman seleksi berkas beasiswa S2 di instansi saya tanggal 23 April 2018, sementara pendaftaran Simak UI paling akhir tanggal 27 April 2018. Jadilah dalam waktu yang tidak sampai 1 minggu saya mendaftar ke websitenya UI. Awalnya saya pikir pelaksanaan tesnya hanya dilaksanakan di Depok. Namun ternyata banyak pilihan tempat untuk melakukan